ResepMudah: Soto Ayam Simple Nan Lezat

Home Cooking

Ini adalah makanan favorit saya #1. Makan di rumah lebih lahap kalau habis masak ini.

Saat makan di restoran pun, kalau melihat ada Soto di daftar menu, tanpa pikir panjang saya langsung pesan, tak perduli siang atau malam, tetap pilih ini, hihi.

Dari sekian banyak versi Soto yang pernah saya makan, sudah pasti buatan ibu saya yang terbaik dan terenak. Jangankan buatan restaurant, masakan saya sendiri pun takkan bisa menyaingi air tangan Ibu saya, yeah ^.^

Mungkin bagi anda resep ini dan resep lain di blog saya ini tak ada apa-apa nya alias biasa saja, tapi bagi saya semuanya special, karena nggak ribet dan nggak bikin puyeng .. My Mom is the best 'home' chef (sekaligus guru terbaik deh)..

Langsung saja, ini dia resep simplenya;

Soto Ayam Sederhana
Image © Eva d0LLzz
Bahan:
  • 1 Ekor Ayam, di potong 4 - 5 bagian.
  • ± 1800 ml Air
  • Minyak goreng secukupnya
Bumbu:
  • 6 siung Bawang putih
  • 1/2 ruas (2 cm) Kunyit
  • 1 sendok makan Merica kasar
  • 3 Butir Kemiri
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai (di geprek/memarkan)
  • 1 ruas Lengkuas (di geprek/memarkan)
  • 1 cm Kayu Manis
Penyedap:
  • Garam
  • Mecin
Pelengkap:
  • Mie soun atau Bihun putih
  • Bawang merah secukupnya (Di iris tipis, goreng kering)
  • Daun seledri (iris halus)
  • Daun bawang (iris halus)
  • Tauge / Kecambah
  • Kentang (Asah tipis menyerupai keripik, goreng kering)
  • Telur Rebus (Di kupas, belah dua atau empat)
  • Jeruk Sambal + Sambal Rawit
  • Kecap Manis

Cara Memasak:

Step.I.
  1. Rebus ayam di panci. Sementara menunggu Ayam matang, langsung saja kita buat bumbunya.
  2. Haluskan kunyit + merica + kemiri, tambahkan bawang putih. Haluskan.
  3. Tunggu hingg Ayam yang direbus tadi matang atau setidaknya setelah kaldu ayam keluar, angkat pancinya dahulu. Jangan ditiriskan, biarkan begitu.
  4. Letakkan wajan beserta minyak goreng diatas kompor. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu tang telah dihaluskan tersebut.
  5. Setelah bumbu harum, tambahkan lengkuas + daun salam + serai. Aduk rata. Angkat wajan.
  6. Letakkan panci berisi Ayam dan air rebusan tadi, tuang bumbu tumis ke panci. Aduk rata.
  7. Setelah mendidih, tambahkan Kayu Manis + Garam + Micin. Aduk Rata.
  8. Biarkan terus mendidih sampai Ayam menjadi kuning. Itu artinya bumbu sudah meresap.
  9. Angkat.
Step.II.
  • Nah, bila ingin disajikan, sebaiknya disaat kuah masih panas. Untuk Ayamnya bisa di angkat dan letakkan ke wadah lainnya. Bisa langsung di suir-suir setelah dingin, atau bisa di goreng dahulu, lalu di suir-suir.
  • Goreng Ayam, hingga kecoklatan. Angkat biarkan dingin.
Step.III.
  • Penyajian: Siapkan semua bahan pelengkap; Letakkan Mi Soun / Bihun Putih di mangkuk. Taburi Ayam suir + Tauge / kecambah + Daun seledri + Daun Bawang.
  • Siram dengan kuah Soto panas.
  • Tambahkan Keripik kentang + Bawang Goreng + Telur Rebus.
  • Soto kita sudah jadi. Penambah rasa bisa tambahakan kecap + perasan jeruk nipis + sambal.
  • Untuk salah satu cara membuat sambal jeruk segar, simak di: Ikan Bakar Sambal Kecap + Jeruk Sambal.
-----

Aseeekkkkk, sudah jadi nih Soto segar kita, tinggal di santap dengan penuh perasaan, hihihihi. Selamat Mencoba ^.^ (Simak juga: Resep Lauk Pauk Sederhana lainnya ya)


Thanks For Stopin' By My Blog
Admin's : Thanks to my family, best friends and readers for always supporting me .. ^.^

Tentang | Kontak | Pelaporan