Part I: Peristiwa Penting Di Komik Detective Conan 1

Best Moments Of Detective Conan's Story Hi hello dears, suka yang ini kan? Cerita dan para tokoh komik satu ini memang seru dan lucu juga ya.

Kali ini kita bahas peristiwa utama di keseluruhan edisi / volume komik yang telah terbit yuk .. Bagi sudah menjadi penggemar berat cerita ini pasti sudah sangat hafal dengan tokoh-tokohnya.

Tapi bagi yang baru mulai mengenal seri ini, ada baiknya Anda menyimak Daftar Tokoh dan Alat di cerita Detektif Conan terlebih dahulu ya.. ^_^ ..

Ini rangkuman ceritanya ~ Bagian I:

detective's conan best moments, bagian 1


1. Bertemu dengan Organisasi hitam.


Pada komik pertama file.1, diceritakan shinichi dan ran mengunjungi tropical land karena Ran baru saja memenangkan kejuaraan karate.

Nah, saat mereka menaki roller coaster, ada enam orang penumpang lainnya yang juga menaiki roller coaster ini yaitu pasangan kekasih yang sedang kasmaran bersama dua orang sahabat mereka, dan dua orang berjas hitam.

Nah disinilah intinya, secara kebetulan terjadi kasus pembunuhan yang dilakukan oleh salah satu dari kumpulan sahabat yang menaiki roller coaster ini.

Saat Shinichi menetapkan semua yang menaiki roller coaster sebagai tersangka, dua orang berjas hitam yang diketahui berkode nama sebagai G1n Dan V0dka itu mulai memperlihatkan gerak-gerik mencurigakan.

Inilah yang membuat Sinichi penasaran dan mengikuti kedua orang ini setelah menyelesaikan kasus.

Saat Shinichi mengintai para penjahat yang sedang melakukan transaksi, ia ketahuan oleh salah satu anggota organisasi h1tam yaitu G1n dan shinuchi di pukuli, lalu mereka berniat untuk menyingkirkan Shinichi dengan memberikan racun buatan organisasi terbaru.

Itulah kisah awal pertemuan Shinichi dengan G1n Dan V0dka yang akhirnya menjadi awal mula diketahuinya tentang sebuah organisasi jahat kelas dunia dan mengembangkan cerita Detective conan menjadi semakin menarik dan beragam hingga saat ini.


2. Shinichi sadar bahwa dirinya telah mengecil.


Saat mengira dirinya telah tewas, tiba-tiba saja Sinichi tersadar oleh suara heboh para polisi yang kebetulan masih menyelidiki kasus sebelumnya.

Di situlah Sinichi menjadi heran saat para polisi itu memanggilnya dengan sebutan “Nak”. Lalu polisi lainnya berseru bahwa ada anak kecil yang terluka.

Dengan penuh kebingungan mengapa dirinya masih hidup dan mengapa para polisi memanggilnya sebagai anak kecil, Sinichi di bawa ke pos polisi terdekat, disinilah ia mengetahui alasan para polisi itu mengatakan ia sebagai anaka SD.

Tanpa sengaja ia melihat kaca dan Jreeeeenggg, badannya jadi kecil mirip anak SD.


3. Orang pertama yang mengetahui kisah Shinichi.


Setelah menyadari keadaannya yang mengecil, hal pertama yang Ia lakukan adalah kembali ke rumahnya. Nah disinilah tetangga dan sekaligus sahabat keluarga Shinichi yaitu Profesor Agasha muncul.

Awalnya Profesor menyangka Shinichi adalah anak nakal yang kabur dari rumah, berapa kalipun Shinichi menerangkan tetapi Profesor masih tidak percaya.

Sampai pada poin Shinichi membuktikan bahwa Ia benar-benar Shinichi Kudo sang detektif SMU adalah ketika Ia menganalisis apa yang baru saja di lakukan oleh Profesor Agasha.

Di sinilah Profesor percaya bahwa Shinichi telah mengecil.


4. Terciptanya Conan Edogawa.


Setelah kembali ke rumahnya dan menceritakan kejadian kepada Profesor, Shinichi terpaksa memakai baju masa kecilnya. Sebuah jas kecil, celana pendek dan dasi kupu-kupu.

Pada saat itulah tiba-tiba saja Ran datang ke rumah Shinichi. Ini membuat Profesor dan Shinichi panik. Saat Shinichi bersembunyi di balik meja, Ia mengambil kaca mata Ayah-nya dan menyamar.

Di saat Ran bertanya siapa namanya, dengan penuh was-was Ia menggabung dua nama penulis novel yang ada di rak buku yaitu Conan Doyle dan Edogawa Renpo yang di gabungkan menjadi Conan Edogawa.

Sejak saat itulah nama Conan dan Penampilan uniknya beserta kaca mata tercipta hingga hari ini.


5. Ran curiga bahwa Conan adalah Shinichi.


Setelah pertemuan pertama dengan Ran dengan tubuh yang mengecil itu, Profesor Agasha menyarankan agar Conan menumpang di rumah Ran agar lebih mudah mencari informasi tentang organisasi hitam di kantor detektif Ayah Ran Kogoro Mouri.

Walau berubah menjadi anak kelas 1 SD, jiwa dan pikiran Conan tidak berubah, masih Shinichi Kudo kan. Nah, iniliah yang sering membuatnya lupa dan bertingkah layaknya seorang detektif SMU seperti sebelumnya. Banyak juga orang yang agak curiga dengan tingkah polahnya itu.

Terutama teman kecilnya yang menaruh hati padanya (Ceile) Ran Mouri. Pertama kali kali Ran curiga pada Conan adalah pada komik volume 3 file 7 yang berjudul "Kiriman Misterius".

Untung saja ada Profesor Agasha yang membantu dengan menelepon Ran dengan menggunakan suara Shinichi (pakai alat dasi kupu-kupu pengubah suara).

Kecurigaan lainnya adalah saat Ran tidak sengaja membuka kaca mata Conan saat sedang tidur dan terlihat foto Shinichi waktu kecil di album lama bersama seorang pesulap. 

Baca volume 14 file 1 - 4. Yang membantu Conan saat itu adalah Ibunya.

Banyak lagi dech momen-momen mendebarkan saat Ran curiga dengan Conan, yang biasa membantu Conan adalah orang-orang yang mengetahui identitasnya. Mau tahu siapa saja? Simak poin selanjutnya ya ^_^


6. Conan menggunakan Kogoro Mouri sebagai perantara.


Naluri detektif Shinichi tidak bisa di bendung bila berhadapan dengan kasus. Tapi dengan tubuh kecilnya sebagai Conan, ia tidak bisa dengan bebas mengungkapkan kasus seperti sebelumnya.

Kasus pertama yang Conan selesaikan adalah "penculikan putri presdir di komik volume 1". Sejak hari itulah Conan mulai tinggal bersana Ran dan Ayahnya yang seorang mantan polisi investigasi yang kini menjadi detektif.

Beberapa hari setelah mengecil, Profesor menciptakan alat pengubah suara untuk membantu penyelidikan Conan. Saat pulang ke rumah, Kantor detektif Kogoro menerima klien, yaitu Yoko Okino idola Kogoro.

Conan dan Ran ikut menyelidiki kasus, setelah Conan menyimpulkan kebenaran kasus, Ia memutuskan untuk membuat Kogoro pingsan dan menggunakan Dasi kupu-kupu untuk memakai suara Kogoro memecahkan kasus.


7. Sonoko Suzuki adalah pengganti Kogoro.


Ran dan Shinichi adalah teman sejak kecil, mereka punya eeorang sahabat lagi bernama Sonoko putri dari konglomerat Suzuki.

Pada komik vol 5, Ran dan Conan di undang ke villa Sonoko dan bertemu teman-teman kuliah Kakak Sonoko. Secara kebetulan terjadi kasus di sana.

Seperti biasanya, Shinichi / Conan mulai menyelidiki, saat sudah menemukan pemecahan, Conan bingung ingin bagaimana.

Dengan alat baru berupa Jam tangan penembak jarum bius dari profesor, Conan berniat untuk menggunakan Ran untuk mengungkap kebenaran, tapi tidak sengaja malah kena Sonoko.

Sejak saat itulah Conan mulai menjadikan Sonoko sebagai detektif saat mereka menemukan kasus.


8. Pertama kali Ayah Dan Ibu Shinichi Mengetahui Identitas Conan.


Profesor Agasha sebagai satu-satunya orang yang mengetahui identitas Conan tidak bisa berbohong pada kedua orang tua Conan alias Shinichi di saat mereka menghubungi Shinichi yang sudah tidak tinggal di rumahnya.

Mereka bertiga mengatur rencana untuk membuka mata Conan (Shinichi) bahwa pengejaran organisasi h1tam itu sangat berbahaya dan mereka menginginkan Conan ikut dengan mereka ke Amerika.

Di sinilah cerita di komik volume 5 ini, Ibu dan Ayah Shinichi beserta Prof. Agasha menyamar, Conan menyangka bahwa mereka adalah organisasi hitam.

Akhirnya setelah ketahuan, Conan dengan tegas mengatakan Ia ingin tetap berada di Jepang dan menyeidiki sendiri.

Setelah cerita inilah Conan mulai resmi menumpang di rumah Ran Dan Kogoro Mouri karena Ibu Conan memberikan biaya tinggal dan perawatan pada Paman Mouri.


9. Pertama kali Grup Detektif Cilik terbentuk.


Dengan tubuh kecil, mau tidak mau Conan harus melakukan segala aktifitas sesuai dengan tubunya, termasuk dengan bersekolah di SD Teitan. 

Disana ada 3 orang teman yang dekat dengan conan. Yaitu Genta, Mitsuhiko dan Ayumi.

Pertama kali empat anak ini terlibat kasus adalah di saat mereka iseng menyelediki rumah yang di kabarkan berhantu. Simak di komik nomor 2.

Selanjutnya Profesor Agasha membuatkan mereka sebuah "lencana detektif" untuk bermain detektif, dengan gambar Sherlock Holmes dan dapat berfungsi sebagai telepon jarak dekat dan pemancar sebagai pendeteksi lokasi masing-masing pemegang lencana.

Dengan alat inilah mereka telah menemui dan menyelesaikan banyak kasus bersama-sama.


10. Bertemu Heiji Hattori, Conan kembali ke tubuh Shinichi.


Pada komik nomor 10, seorang Detektif SMU terkenal dari daerah Osaka datang berkunjung ke Tokyo, tepatnya ke Kantor detektif Mouri. Ia bernama Heiji Hattori, putra inspektur kepolisian Osaka Heizo Hattori.

Heiji memang sudah sangat terkenal dan sering memecahkan kasus di kansai, Ia datang ke Tokyo untuk bertemu dengan Shinichi dan mengajak duel.

Saat itu, rumah Shinichi kosong lalu Ia ke rumah Ran yang kabarnya adalah pacar Shinichi, disitulah Ia bertemu dengan Shinichi kecil alias Conan yang sedang Flu.

Heiji memberi minuman p1karu yang katanya bisa mengobati flu. Tapi karena conan belum pernah minum itu, maka terjadilah sifat melawan dari dalam tubuh Conan (baca komik volume 10, file 8 ya, hihi).

Di saat yang sama, terjadilah kasus di rumah seorang diplomat. Saat menyelidiki dan ingin mengungkap kebenaran bersama Heiji, Kogoro dan Inspektur Megure, tubuh conan terasa panas dan Ia kembali ke tubuh Shinichi.

Tapi setelah mengungkap pelaku, Ia kembali ke tubuh Conan. Nah sejak saat itu Conan sudah tidak mempan lagi dengan efek dari minuman itu.

~o0O0oo0O0oo0O0o~

Mau tahu kelanjutannya? .. Lanjutkan ke: Peristiwa Penting Detektif Conan Bagian II yuk ......


Thanks For Stopin' By My Blog
Admin's : Thanks to my family, best friends and readers for always supporting me .. ^.^

Tentang | Kontak | Pelaporan